Baju termahal di dunia


Baju Termahal di Dunia Rp165 Miliar


Metrotvnews.com: Seorang desainer asal Inggris mengklaim dirinya telah menciptakan gaun yang dinilai sebagai yang termahal di dunia. Harga gaun merah bertahtakan berlian itu mencapai US$17,7 juta atau sekitar Rp165 miliar.


Gaun bermodel abaya karya Debbie Wingham ini sebenarnya berpotongan simpel dengan model khas pakaian perempuan Timur tengah. Wingham berkata, ia terinspirasi membuat gaun itu setelah mengunjungi Dubai beberapa waktu lalu.



"Para perempuan Arab memiliki keanggunan tertentu yang akan terlihat indah saat mereka mengenakan abaya," kata Wingham. "Dengan pakaian ini, Anda dapat menambahkan sentuhan pribadi Anda sendiri." Namun yang membuat gaun ini sangat mahal mungkin karena Wingham mengaplikasikan berlian merah besar, batu yang dinilai sangat langka dan mahal.



BUkan hanya kali ini, Wingham yang terjun ke dunia fesyen sejak berusia 22 tahun itu pernah bereksperimen dengan permata mahal dalam desainnya. Ia pernah menciptakan gaun senilai US$5.600.000 beberapa tahun lalu. Yang membuat mahal? Gaun itu dihiasi dengan berlian hitam. Adapun ide untuk abaya ini, Wingham mengaku mendapat banyak masukan dari kliennya supaya ia mengaplikasikan berlian merah.



Abaya ini menggunakan berlian merah yang nilainya ditaksir sekitar US$7.400.000. BUkan hanya berlian merah, di agun ini juga terdapat 3.000 batu berharga lainnya, termasuk 50 berlian hitam senilai 2 karat, 50 berlian putih 2 karat, 1.899 berlian hitam-putih, dan 1.000 rubi. (Today.com/Prita Daneswari/En)


Tidak ada komentar:

Posting Komentar